Selasa, 23 Desember 2008

PENYELAMATAN CECEP


Kiper Persib Cecep Supriatna berhasil menangkap bola saat berduel dengan pemain PSDS Deliserdang Irfan Raditya pada pertandingan leg kedua Copa Indonesia 2008 di Stadion Baharoedin Siregar, Lubuk Pakam, Kamis (18/12) sore. Berkat penampilannya yang cemerlang Maung Bandung hanya kebobolan satu gol dan berhasil menang 2-1.

GOL AIRLANGGA


Striker Persib Airlangga (kiri) berhasil menjaringkan bola lewat tandukkan kepala setelah gagal diantisipasi kiper PSDS Usman Pribadi pada leg kedua Copa Indonesia 2008 di Stadion Baharoedin Siregar, Lubuk Pakam, Kamis (18/12). Airlangga menjadi penentu kemenangan Persib 2-1.

GOL BASTOS


Bola sundulan striker Persib Rafael Alves Bastos (kiri) berbuah gol setelah gagal diantisipasi kiper PSDS Deliserdang Usman Pribadi pada leg kedua Copa Dji Sam Soe Indonesia 2008 di Stadion Baharoedin Siregar, Lubuk Pakam, Kamis (18/12) sore. Persib menang 2-1 sekaligus lolos ke babak 24 besar.

PERSIB LOLOS KE BABAK 24 BESAR

Maung Bandung berhasil melumat tuan rumah PSDS Deliserdang 2-1 pada pertandingan leg kedua Copa Dji Sam Soe Indonesia 2008 di Stadion Baharoedin Siregar, Lubuk pakam, Sumatera Utara, Kamis (18/12) sore. Kemenangan ini sekaligus mengantarkan Persib Bandung lolos ke babak 24 besar setelah di laga pertama di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (13/12) lalu, juga menang 2-1.
Kemenangan Persib di Stadion Baharoedin Siregar ini sekaligus menghapus mitos tidak pernah menang selama 11 tahun dari tim tuan rumah. Pelatih Persib Jaya Hartono mengatakan ketidak percayaannya terhadap mitos tidak pernah menang atas PSDS di kandangnya. "Sejak awal saya tidak percaya kepada mitos, tapi kita bersyukur dengan adanya mitos tersebut anak-anak memiliki motovasi tinggi untuk mengalahkan PSDS" tandas Jaya pada jumpa pers seusai pertandingan.
Persib tertinggal terlebih dulu berkat gol yang dicetak Osas Marvelleus menit ke-47 lewat tendangan keras di kotak penalti yang berhasil memperdaya kiper Persib Cecep Supriatna. Setelah tertinggal 1-0 anak-anak Bandung mulai bangkit dan terbukti pada menit ke-61 memanfaatkan tendangan bebas Atep dari luar kotak penalti sebelah kiri tandukkan kepala Rafael Alves Bastos berhasil merobek gawang PSDS yang dikawal kiper Usman Pribadi. Setelah skor sama 1-1 giliran striker mungil Persib Airlangga di menit ke-86 lewat tandukkannya
berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 untuk Persib.
Pertandingan yang berlangsung keras dan menjurus kasar yang diperagakan anak-anak Traktor Kuning dari mulai babak pertama bergulir mengakibatkan dua pemainnya Masdar Aspiran dan Irwan Raditya diganjar kartu kuning oleh wasit Heri Bastari. Sedangkan dari kubu persib kartu kuning diterima oleh defender Nyeck Nyobe dan gelandang bertahan Hariono.
Keberhasilan lolos ke babak 24 besar ini disambut suka cita oleh kubu Persib setelah pertandingan berakhir. "Kemenangan ini patut disyukuri karena kita berhasil lolos ke babak 24 besar. Disamping itu kita berhasil memecahkan mitos tidak pernah menang dari PSDS di kandangnya" ungkap manajer Persib Jaja Soetardja seusai pertandingan.
Di babak 24 besar nanti Maung Bandung akan bertemu tim dari Divisi I Persires Rengat. Belum keluarnya jadwal pertandingan melawan tim dari provinsi Riau ini jadi kekhawatiran kubu Maung Bandung karena ditakutkan berdekatan dengan jadwal Liga Super Indonesia 2008. "Kita tidak mempersoalkan dengan tim mana kita akan bertemu di babak 24 besar nanti, tapi yang menjadi kekhawatiran kita ternyata waktunya berdekatan dengan jadwal Liga Super karena berdampak anak-anak tidak akan tampil maksimal karena kelelahan" ungkap Jaja.(GANI KURNIAWAN)

SKUAD PERSIB
Cecep Supriatna, Maman Abdurahman (C), Waluyo, Nyeck Nyobe, Siswanto, Hari Salisburi (Airlangga), Gilang Angga, Atep, Hariono, Rafael A Bastos (Suwita Patha), Hilton Moreira.

Sabtu, 20 Desember 2008

OBROLAN SANTAI


WAKIL Manajer Persib H Umuh Muhtar (kiri) mengobrol santai dengan dua pemain asingnya Nyeck Nyobe (kanan) dan Rafael Alves Bastos saat acara jamuan makan malam di Kafe Bali, Bandung, Jumat (12/12) malam, jelang laga menghadapi PSDS Deliserdang di ajang Copa Indonesia di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (13/12) malam.

Jumat, 12 Desember 2008

AIRLANGGA


TENDANGAN VOLI

Striker Persib Airlangga (kanan) melancarkan tendangan voli ke arah gawang yang dikawal kiper Edi Kurnia saat tim Maung Bandung menjalani latihan pagi di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Jumat (12/12). Persib akan menghadapi PSDS Deliserdang di leg pertama Copa Indonesia 2008 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (13/12) malam.

KLASEMEN LIGA SUPER INDONESIA 2008




Kamis, 11 Desember 2008

HILTON MOREIRA


HILTON MOREIRA striker Persib LSI 2008

RAFAEL ALVES BASTOS


RAFAEL ALVES BASTOS striker Persib LSI 2008

AIRLANGGA SUCIPTO


AIRLANGGA SUCIPTO striker Persib LSI 2008

ZAENAL ARIEF


ZAENAL ARIEF striker Persib LSI 2008

FABIO LOPES ALCANTARA


FABIO LOPES ALCANTARA striker Persib LSI 2008

WILDANSYAH


WILDANSYAH defender Persib LSI 2008

MAMAN ABDURAHMAN


MAMAN ABDURAHMAN defender Persib LSI 2008

EDI HAFID


EDI HAFID defender Persib LSI 2008

CHANDRA YUSUF


CHANDRA YUSUF defender Persib LSI 2008

NYECK NYOBE


NYECK NYOBE defender Persib LSI 2008

NOVA ARIANTO


NOVA ARIANTO defender Persib LSI 2008

IRWAN WIJASMARA


IRWAN WIJASMARA gelandang Persib LSI 2008

LORENZO CABANAS


LORENZO CABANAS gelandang Persib LSI 2008

SISWANTO


SISWANTO gelandang Persib LSI 2008

HARI SALISBURI


HARI SALISBURI gelandang Persib LSI 2008

ATEP


ATEP gelandang Persib LSI 2008

SUWITA PATHA


SUWITA PATHA gelandang Persib LSI 2008

SALIM ALAYDRUS


SALIM ALAYDRUS gelandang Persib LSI 2008

EKA RAMDANI


EKA RAMDANI gelandang Persib LSI 2008

HARIONO


HARIONO gelandang Persib LSI 2008

GILANG ANGGA


GILANG ANGGA gelandang Persib LSI 2008

EDI KURNIA


EDI KURNIA kiper ketiga Persib LSI 2008.

CECEP SUPRIATNA


CECEP SUPRIATNA kiper kedua Persib LSI 2008

TEMA MURSADAT


TEMA MURSADAT kiper utama Persib LSI 2008.

SKUAD PERSIB LSI 2008




SKUAD Persib Liga Super Indonesia 2008 (berdiri) Entang Hermanu (pelatih fisik), Irwan Wijasmara, Nova Arianto, Hilton Moreira, Salim Alaydrus, Rafael Alves Bastos, Cecep Supriatna, Tema Mursadat, Edi Kurnia, Nyeck Nyobe, Zaenal Arief, Maman Abdurahman (duduk) Wildansyah, Siswanto, Eka Ramdani, Atep, H Jaja Soetardja (manajer), Jaya Hartono (pelatih kepala), H Umuh Muhtar (wakil manajer), Lorenzo Cabanas, Gilang Angga, Hari Salisburi (jongkok) Yusuf Bachtiar (asisten pelatih), Waluyo, Jejen Jaenal Abidin (pemain magang), Hariono, Chandra Yusuf, Suwita Patha, Edi Hafid, Airlangga, Anwar Sanusi (pelatih kiper)

WAKIL MANAJER PERSIB


H UMUH MUHTAR wakil manajer Persib Liga Super Indonesia 2008.

MANAJER PERSIB


JAJA SOETARDJA Manajer Persib Liga Super Indonesia 2008.