Persib Bandung berhasil memuaskan ribuan bobotohnya setelah mendulang kemenangan telak 7-0 atas tim Divisi III Perkesit Cianjur pada laga uji coba di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Bandung, Minggu (1/2) sore.
Kemenangan tim Maung Bandung ini ditandai gol hattrick pemain anyarnya Cristian Gonzalez di menit ke 4, 14 dan 25. Sementara gol lainnya di cetak Zaenal Arief dua gol dan satu gol masing-masing dicetak Rafael Alves Bastos dan Hilton Moreira.
Selain mencetak gol El Loco berhasil membuat assist terciptanya dua gol Zaenal Arief ke gawang Perkesit.
Pertandingan uji coba ini membetot perhatian ribuan bobotoh yang ingin menyaksikan laga perdana El Loco bersama Persib. Tercatat laga tersebut merupakan rekor penonton terbanyak selama Persib menggelar pertandingan di Stadion Persib.
Kapasitas Stadion Persib tidak bisa menampung belasan ribu penonton hingga bobotoh terpaksa meluber ke pinggir lapangan dan sebagian lagi memanjat hingga atap mes Persib dan atap bangunan di sebelah mes yang belum selesai.
Kenekatan bobotoh tidak sampai disitu, untuk lebih jelas menyaksikan pemain idolanya bertanding mereka nekad naik benteng stadion meski resiko mengancam mereka.
Deden Enjum (32) bobotoh asal Sekeloa Timur yang kena sialnya. Setelah nekad naik benteng, Enjum demikian disapa harus rela kaki sebelah kanannya patah setelah terjatuh dari benteng sebelah selatan.
Kejadian tersebut bermula saat striker Persib Cristian Gonzalez mencetak gol pertama dan tanpa sadar tangannya melepaskan pegangan untuk berjingkrak merayakan gol.(GANI KURNIAWAN)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar